top of page

Persiapan Dekorasi Natal 2021

Diperbarui: 6 Feb 2022


Dekorasi kandang Natal di Paroki Cilangkap

Selain persiapan secara liturgis yaitu Napak Tilas Keluarga Kudus dan Ibadat Tobat, Paroki Cilangkap juga menyiapkan dekorasi Natal istimewa. Komsos bekerja sama dengan karyawan gereja dan empat OMK (Orang Muda Katolik) membuat dekorasi kandang Natal dengan memanfaatkan aula gereja sepanjang 10 meter. Dibuat megah di aula dengan harapan menjadi tempat devosi dan kegiatan katekese umat untuk persiapan Natal.

“Konsep dekorasi Natal tahun ini terdiri dari 2 bagian: kandang Natal dan kota Betlehem yang dihubungkan oleh jembatan, sebagai jalur para majus dari kota menuju ke tempat kelahiran Yesus. Bahan yang digunakan sebagian besar menggunakan kertas semen, sisanya menggunakan styrofoam, terpal, spanduk bekas, kayu, bambu, jerami, rumput sintetis, staples, lem dan cat. Pembuatan dari tanggal 20 November – 14 Desember, memakan waktu cukup lama dikarenakan sempat mengalami kendala: spanduk bekas yang sudah dicat untuk membuat relief bebatuan yang detil ternyata tidak dapat digunakan dengan maksimal sehingga bahan bebatuan diganti dengan kertas semen. Sedangkan spanduk bekas digunakan untuk menutup dasar kerangka panggung dekorasi, selain itu pengerjaan juga diselingi oleh tugas misa dan ibadat online,” jelas Hilarion selaku Pembina Seksi Komsos.

Tidak itu saja, pohon, lampu, aksesoris/hiasan, krans/lingkaran Natal yang merupakan hasil kreativitas dari setiap wilayah akan dipasang untuk menambah kecantikan area dalam dan luar gereja sehingga kehangatan Natal dapat dirasakan oleh seluruh umat. (Stella)

Foto: Komsos Cilangkap




bottom of page